Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diam Lama dalam Gua, Andy Ruiz Jr Siap Comeback Tahun Depan?

By Agung Kurniawan - Kamis, 1 Oktober 2020 | 20:45 WIB
Petinju kelas berat, Andy Ruiz Jr.
https://twitter.com/shaffihdauda1
Petinju kelas berat, Andy Ruiz Jr.

Baca Juga: Sadar Kondisi Aneh Dadanya pasca UFC 253, Israel Adesanya Tempuh Jalur Medis

"Saya akan bertarung lagi segera, kami akan berlatih dengan keras lagi, saya akan bertarung pada tahun depan," kata Andy Ruiz Jr, dilansir JUARA.net dari BoxingScene.

Meski hingga kini belum mengetahui siapa yang akan menjadi lawan dalam laga selanjutnya, Andy Ruiz Jr menegaskan tidak ada hal lain yang harus dia lakukan selain fokus menjalani latihan.

"Saya harus fokus pada apa yang seharusnya saya lakukan. Kami masih tidak tahu siapa yang akan saya hadapi, namun mereka memberi tahu saya ada beberapa nama," imbuhnya.

Selain fokus latihan, petinju berusia 31 tahun itu bekerja keras untuk menurunkan berat badannya dengan menjalani program-program dari Eddy Renoso, yang juga menangani Canelo Alvarez.

"Saya akan memulainya dengan Canelo pada hari ini, saya akan mem-posting beberapa hal dan ini akan menjadi baik dan saya merasa senang," tutur Andy Ruiz Jr menambahkan.

"Saya sudah berlatih sedikit, tapi akan mulai lagi bersama dengan Eddy Renoso dan semua orang di sana. Saya tidak sabar dan ini akan menyenangkan," pungkasnya.

Baca Juga: Belum Juga Dijotos Lawan, Petarung MMA Masuk Rumah Sakit Duluan dan Batal Duel

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BoxingScene


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X