Logan Paul memang baru satu kali naik ring tinju profesional.
Dia kalah angka dari sesama YouTuber, KSI, pada 9 November tahun lalu.
Popularitas tinju dunia dalam beberapa tahun belakangan memang terus menurun, tergerus oleh MMA terutama UFC.
Era petinju-petinju yang mampu memikat publik dengan pertarungan-pertarungan brutal seperti sudah berlalu.
Sekarang banyak jagoan tinju lebih sering beradu "jotosan" di media sosial dengan lawannya.
Baca Juga: Jake Paul, Petinju Abal-abal yang Sudah Setara Mike Tyson dan Roy Jones Jr
Sejumlah juara tinju saat ini bahkan bisa dibilang karbitan karena mendapatkan gelar sebagai pemberian dari badan tinju bersangkutan.
Akhir-akhir ini tinju dunia sampai membutuhkan figur-figur veteran seperti Floyd Mayweather atau Mike Tyson untuk turun gunung lagi.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | MMAjunkie.com |
Komentar