"Saya tidak mengkritik, tetapi tinju adalah olahraga yang sangat berisiko. Jika orang seperti ini bertinju, situasi akan menjadi sangat berisiko," katanya lagi.
"Dengan semuanya soal uang, mereka juga jadi tidak respek pada atlet tulen yang sudah menggeluti olahraga ini sejak lama."
"Saya tidak akan meladeni mereka (Logan dan Jake Paul). Tetapi kalau mau, mereka akan saya undang melakukan sparring dengan saya sehingga tahu apa tinju sebenarnya."
Dalam waktu dekat, Logan Paul akan berhadapan dengan Floyd Mayweather Jr.
Sementara itu, Jake Paul baru saja mengalahkan pebasket Nate Robinson dan kini sedang berisik menyebar tantangan ke banyak petinju maupun petarung MMA.
Baca Juga: Tak Perlu Petarung Aktif MMA untuk Ladeni Jake Paul, Pensiunan UFC Ini Siap Maju
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | essentiallysports.com |
Komentar