Dos Santos bahkan tidak dapat menutupi rasa kecewanya, terlebih lagi Presiden UFC, Dana White, juga membantah klaim ilegal bahkan memintanya untuk pensiun.
"UFC tidak bilang apa-apa lagi. Untuk dia (Gane) ini baik-baik saja, tetapi bagi saya ini sangat aneh. Sebuah serangan yang jelas-jelas ilegal, sejumlah petarung dan presidennya sadar akan hal itu. Menurut saya, ini sungguh aneh," cerita Dos Santos dilansir Juara.net dari BJPENN.
"Padahal, semua orang setuju bahwa itu ilegal, tetapi yang mereka katakan adalah saya sengaja memposisikan diri ke arah serangan tersebut," sambungnya.
Bagi jagoan UFC asal Brasil ini, polemik tersebut sudah layak sejajar dengan kasus tindak kriminal di mana sang pelaku justru tidak mendapatkan hukuman.
Baca Juga: Bicara Pemecatan, Bos UFC Minta Eks Juara Kelas Berat Pikirkan Masa Depan
"Sebagai perbandingan, yang bahkan tidak pernah terjadi, itu seperti seorang pelaku dinyatakan tidak bersalah dari tindak kriminal, pencurian, pembunuhan, hingga perudapaksaan," terang Dos Santos.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar