Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jagoan Tiga Divisi Kecewa Tak Bisa Berduel dengan Conor McGregor

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Sabtu, 6 Februari 2021 | 16:15 WIB
Duel Frankie Edgar kontra Pedro Munhoz dalam laga utama UFC on ESPN 15, Minggu (23/8/2020) pagi WIB.
TWITTER
Duel Frankie Edgar kontra Pedro Munhoz dalam laga utama UFC on ESPN 15, Minggu (23/8/2020) pagi WIB.

Sayangnya, Bos UFC, Dana White, tidak tertarik untuk mengadakan duel tersebut.

Kini Frankie Edgar berpikir bahwa duel mereka berdua tidak mungkin terjadi di masa depan.

"Tentu saja hal itu membuat saya sedih. Dia adalah jagoan paling terkenal di kancah olahraga kami," ungkap Edgar dikutip Juara.net dari BJPenn.com.

"Jika suatu waktu Anda bisa berduel dengan seseorang seperti dia, Anda harus mengambil kesempatan itu."

"Saya pikir di masa lalu seharusnya bisa terwujud. Saat Conor di kelas ringan, bahkan mungkin ketika dirinya melawan Nate Diaz di kelas welter. Saya berada di beberapa kelas berat di bawahnya."

Salah satu penyebab mengapa duel mereka tidak mungkin terjadi di masa depan karena faktanya Conor McGregor sekarang lebih tertarik dengan laga trilogi melawan Dustin Poirier.

Bagi Edgar, dia yakin laga trilogi tersebut benar-benar akan terjadi dan dirinya tertarik untuk melihat bagaimana hasilnya.

Baca Juga: Dustin Poirier Pilih Trilogi Conor McGregor, Charles Oliveira Lalu Lawan Siapa?


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X