Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Conor McGregor, Dustin Poirier Ingin Lawan Petarung Ini Sebelum Pensiun

By Reinaldo Suryo Negoro - Sabtu, 27 Februari 2021 | 13:00 WIB
Dustin Porier menyampaikan pendapatnya seusai UFC 242 kala ia menderita kekalahan kontra Khabib Nurmagomedov, Minggu (8/9/2019) dini hari WIB.
ESPN
Dustin Porier menyampaikan pendapatnya seusai UFC 242 kala ia menderita kekalahan kontra Khabib Nurmagomedov, Minggu (8/9/2019) dini hari WIB.

“Dia langsung menunjuk saya dan berkata agar saya mundur dari pertarungan. Saya melakukannya.”

“Saya akhirnya lanjut untuk mengobati masalah di pinggul saya.”

Namun, setelah Poirier siap bertarung, UFC malah sudah menawarkan petarung lain sehingga ia menolak pertarungan tersebut dan lebih memilih lanjut merawat pinggulnya.

“Saya sudah siap menjalani kamp pelatihan dan akan melawan Nate jika mereka tidak mulai menawarkan saya lawan pengganti lainnya.”

“Nate bermain-main dengan UFC. UFC mulai menawari saya lawan dan saya berkata: ‘Jika rencana pertarungan bukan Nate, saya akan merawat pinggul saya saja'."

“Dia (Nate Diaz) adalah petarung yang selalu ingin saya lawan," pungkas petarung asal Louisiana tersebut.

Dustin Poirier pernah dijadwalkan untuk bertemu Nate Diaz di UFC 230 pada 3 November 2018 dalam duel di kelas ringan.

Akan tetapi, rencana tersebut batal lantaran sebulan sebelumnya Poirier mengalami cedera.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Juara.net, YouTube, The Mac Life


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X