Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liciknya Jagoan UFC Ini, Rela Berkhianat demi Warisan Israel Adesanya

By Reinaldo Suryo Negoro - Jumat, 5 Maret 2021 | 08:00 WIB
Aleksandar Rakic (kanan), menang telak atas Anthony Smith di UFC Fight Night 175, Minggu (30/8/2020).
TWITTER @ESPNARGENTINA
Aleksandar Rakic (kanan), menang telak atas Anthony Smith di UFC Fight Night 175, Minggu (30/8/2020).

Aleksandar Rakic sendiri kini sedang dalam perjalanan meraih kesempatan tersebut dalam duel krusial melawan petarung ranking 2 kelas berat ringan, Thiago Santos.

Rakic berkata bahwa pertarungan ini akan menjadi pembuktian bahwa dia layak mendapatkan duel perebutan juara.

Pasalnya, dengan memenangi laga ini, Rakic akan berpeluang untuk naik peringkat dan masuk bursa juara kelas berat ringan.

Meski sudah kesengsem dengan duel impian melawan Israel Adesanya, Aleksandar Rakic tidak menganggap enteng lawan yang ada di hadapannya.

Petarung asal Wina tersebut yakin bahwa Thiago Santos akan sangat termotivasi untuk bangkit dari dua kekalahan menyakitkan yang ia derita sebelumnya.

Kekalahan yang dimaksud di sini memang benar-benar menyakitkan karena waktu takluk di tangan Jon Jones, Thiago Santos sampai harus menepi selama setahun lebih dan menjalani dua operasi di lututnya.

Sementara pada kekalahan kedua, Santos takluk karena masih mengalami trauma pasca-operasi sehingga dia tidak bisa tampil maksimal dan bahkan mengaku hanya melancarkan satu tendangan sepanjang duel melawan Glover Teixeira.  

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Juara.net, MMAjunkie.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X