“Itulah yang menjadi pembedanya. Itu seperti yin dan yang.”
Aljamain Sterling bahkan menyebut duelnya dengan Petr Yan setipe dengan laga Conor McGregor melawan Khabib Nurmagomedov.
“Duel tersebut setipe dengan Conor vs Khabib, yang mana mempertemukan seorang striker yang berani dengan seorang jagoan yang dominan di pertarungan bawah.”
Petarung berdarah Amerika-Jamaika tersebut juga berharap bahwa hasil dari pertarungan nanti akan sama dengan duel fenomenal di UFC 229 tersebut.
Pasalnya, Khabib yang merupakan pemenang laga dengan penjualan PPV terbanyak di UFC tersebut adalah petarung yang suka berduel di bawah seperti halnya Sterling.
Sedangkan Yan adalah petarung tipe striker yang senada dengan McGregor.
Maka tidak salah jika Sterling selaku petarung yang suka dengan pertarungan bawah berharap bisa mendapatkan hasil layaknya sang raja kelas ringan UFC.
Baca Juga: UFC 259 - Demi Habisi Rekan Khabib, Jagoan Ini Bakal Kerasukan Khabib
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Juara.net, BT Sport, Sportskeeda |
Komentar