Ungkapan Nunes tersebut tentunya bukan hanya tukasan tak beralasan.
Nunes bahkan mengaitkan duel UFC 259 dengan pertarungan besar yang pernah ia jalani sebelumnya.
"Ini mungkin akan membantu karena saya pernah berada di sana sebelumnya," cerita Nunes dilansir Juara.net dari MMA News.
"Saya adalah seorang penantang sebelumnya. Saat saya berduel dengan Miesha Tate, saya memikirkan semua yang ia lakukan di olahraga ini dan hal itu akan terlintas dalam pikiran Anda,"
"Tetapi saat Anda tidak siap, Anda tidak akan pernah berada di sana,"
"Jadi inilah perbedaan antara saya dan dia (Anderson). Saat saya menggelar duel di UFC 200 dulu, saya sudah siap menjadi seorang juara,"
"Maka dari itu, saya yakin 100 persen dia tidak siap menjadi juara," tutup Nunes.
Terlepas dari hal ini, kemenangan di UFC 259 tentu menjadi kado yang indah bagi Nunes.
Baca Juga: UFC 259 - Bos UFC Wanti-wanti Ratu UFC agar Tak Dihantam Truk
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | MMANews.com |
Komentar