“Anda pindah ke kelas berat ringan sekarang dan berhasil menyesuaikan besar badan Anda.”
Menyadari ada kesalahan, Blachowicz pun menyela pernyataan Rogan tersebut.
Sang raja kelas berat ringan berkata bahwa dia adalah petarung kelas berat ringan sepanjang kariernya.
“Tidak, saya selalu bertarung di kelas berat ringan,” ungkap Jan Blachowicz.
Rogan pun mengulang kembali pertanyaannya untuk mengonfirmasi fakta tersebut.
“Jadi, Anda tidak pernah bertarung di kelas menengah?” tanya Joe Rogan.
Blachowicz pun menjawab dan menjelaskan kebenarannya kepada sang komentator.
“Tidak pernah, saat saya masih menjadi petarung amatir Muay Thai, saya bertarung di berat 91 kilogram tetapi itu hanya beda 2 kilogram (dari berat maksimal kelas berat ringan),” jawab juara kelas berat ringan tersebut.
Baca Juga: Rasakan Kekuatan Legendaris pada UFC 259, Israel Adesanya Trauma Seumur Hidup
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Juara.net, essentiallysports.com, MMAjunkie.com, UFC |
Komentar