"Anda seharusnya cukup terlatih dan cukup tahu di olahraga ini untuk mengetahui kapan seseorang terluka."
"Anda akan langsung menghentikan duel, tidak perlu memanggil dokter."
"Legalitas dari tendangan itu seharusnya bukan jadi masalah. Jika tendangan lutut tersebut legal, wasit akan menghentikan pertarungan tepat setelahnya."
"Jika lututnya naik, wasit akan menghentikan laga itu karena Aljo tidak akan bisa lanjut bertarung," ucap Anthony Smith dikutip Juara.net dari BJPenn dan MMA Fighting.
"Demikian pula jika wasit menganggap serangan itu ilegal. Keputusan harus diambil seketika itu juga."
"Saya tahu kenapa wasit malah memanggil dokter. Hal itu karena wasit takut dikritik penggemar di internet."
Baca Juga: Kelas Bantam UFC Bergejolak! Para Mantan Juara Saling Sindir
Anthony Smith tidak mengerti kenapa wasit yang ditugaskan dengan tanggung jawab untuk mengetahui seorang petarung mampu melanjutkan berlaga atau tidak hanya berdiri dan menyerahkan keputusan ke orang lain.
Dulu Smith juga tidak langsung dinyatakan menang setelah menerima serangan ilegal Jones.
Pertarungan diteruskan dengan Jones dihukum pengurangan dua poin.
Kendati demikian, Jones tetap menang dengan keputusan angka mutlak.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | bjpenn.com, MMAFighting.com |
Komentar