JUARA.NET - Mantan juara kelas welter dan menengah UFC, Georges St-Pierre, yang dijuluki sebagal salah satu GOAT justru mengungkapkan fakta bahwa dirinya tidak menyukai adu jotos.
Georges St-Pierre bisa dibilang salah satu jagoan terbaik sepanjang masa di dunia MMA.
GSP berhasil menjadi jagoan langka UFC dengan mendapatkan dua sabuk juara.
Namun, baru-baru ini Georges St-Pierre mengungkapkan fakta mengejutkan.
St-Pierre mengaku dirinya tidak begitu menyukai adu jotos.
GSP menjelaskan ketidaksukaannya tersebut saat menjalani wawancara bersama Complex.
Menurutnya, stres yang menyertai dan rasa malu apabila kalah membuatnya tidak suka menjalani pertarungan.
"Saya tidak suka bertarung. Saya membenci hal itu. Rasa tidak suka itu tak tertahankan," kata Georges St-Pierre dikutip Juara.net dari BJPenn.
"Perasaan stres yang datang karena tidak mengetahui jika Anda bakal dipermalukan atau Anda bisa jadi kesakitan. Hal itu sangat sulit,"
Baca Juga: Anak Asuh Pelatih GSP Sebut Trilogi McGregor vs Poirier Bodoh dan Sarankan Trilogi Lain
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com, bjpenn.com |
Komentar