Sebelumnya Usman memang sudah bertarung melawan Gilbert Burns di UFC 258 pada 13 Februari lagi.
Usman yang sering disebut tampil membosankan secara mengejutkan beraksi sangat beringas kala bertarung dengan Burns.
Motivasi besar itu nampaknya yang juga membuat Usman ingin kembali berduel dengan Masvidal.
Di sisi lain, Masvidal tentu saja tidak bisa menolak kesempatan berduel di UFC 261.
Siapa yang mau menolak kesempatan membalas dendam dan merebut singgasana di kelas welter?
Sebagai tambahan informasi, rencananya UFC 261 bakal manggung pada 24 April mendatang.
Selain Usman dan Masvidal, seri ini juga menampilkan bentrokan perebutan gelar kelas jerami dan kelas terbang perempuan.
Baca Juga: Mike Tyson Beri Peringatan Khusus untuk Jagoan Cantik UFC Zhang Weili
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : |
Komentar