Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kesulitan di Moto3 Qatar 2021, Bos Honda Yakin Keluarkan Potensi Pembalap Indonesia yang Sesungguhnya

By Fiqri Al Awe - Senin, 29 Maret 2021 | 11:00 WIB
Pembalap Indonesia, Andi Farid Izdihar atau Andi Gilang kala melibas seri Moto3 Qatar 2021.
IDEMITSU HONDA TEAM ASIA
Pembalap Indonesia, Andi Farid Izdihar atau Andi Gilang kala melibas seri Moto3 Qatar 2021.

Hiroshi Aoyama mengaku bahwa Moto3 Qatar 2021 menjadi pembuka musim yang cukup sulit bagi Honda Team Asia.

Kondisi cuaca menjadi satu hal yang disorot oleh mantan pembalap MotoGP ini.

"Ini bukanlah balapan yang mudah bagi kedua pembalap kami. Kami sejatinya menargetkan posisi yang lebih baik," kata Hiroshi Aoyama dilansir Juara.net dari Honda Team Asia.

"Kondisi cuaca yang cepat berubah membuat mereka mengalami banyak kesulitan dan sekarang kami punya bahan untuk dianalisis," sambungnya.

Meski memetik hasil Moto3 Qatar 2021 yang kurang bagus, mantan pembalap MotoGP ini tetap optimistis bisa mengeluarkan potensi sesungguhnya dari Andi Gilang dan Yuki Kunii.

"Kami harus bekerja kembali untuk balapan selanjutnya di Qatar," tuturnya.

"Pekan depan adalah momen yang tepat untuk mengeluarkan potensi sebenarnya dari mereka (Andi Gilang dan Yuki Kunii) miliki," tutup mantan pembalap MotoGP asal Jepang ini.

Jalanya seri Moto3 Qatar 2021 memang cukup menyulitkan bagi Andi Gilang.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Qatar 2021 - Francesco Bagnaia Pole, Valentino Rossi Masih Sakti


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Honda Team Asia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X