JUARA.NET - Pembalap gaek, Valentino Rossi, mengomentari kemenangan pendepaknya dari kursi tim pabrikan Yamaha, Fabio Quartararo, pada MotoGP Doha 2021.
MotoGP 2021 melangsungkan balapan seri kedua di Sirkuit Losail, Qatar, pada Minggu malam (4/4/2021) atau Senin dini hari WIB.
Meski bertajuk seri kedua di Sirkuit Losail, perubahan nyata terjadi pada gelaran bertajuk MotoGP Doha 2021 tersebut.
Seri balapan langsung berbau anomali setelah pembalap muda Pramac Ducati, Jorge Martin, secara mengejutkan melakukan start dari tempat pertama di MotoGP Doha 2021.
Sayang, Jorge Martin harus kecolongan oleh pendepak Valentino Rossi dari kursi Yamaha, Fabio Quartararo, dan akhirnya finis di posisi ke-3.
Sementara itu, tempat ke-2 menjadi milik rekan satu tim Jorge Martin, Johann Zarco, yang atas hasil tersebut berhasil menduduki puncak klasemen sementara pembalap MotoGP 2021.
Punya kisah lebih nahas, Valentino Rossi tampil megap-megap dan hanya finis di posisi ke-16 pada MotoGP Doha 2021.
Menariknya, Valentino Rossi ternyata juga berkomentar terkait kemenangan Fabio Quartararo pada MotoGP Doha 2021.
Baca Juga: Hasil MotoGP Doha 2021 - Ducati Kecele Yamaha Lagi, Valentino Rossi Masih Megap-megap
Bukan kalimat panjang, Valentino Rossi hanya memberikan respons singkat untuk menggambarkan kemenangan Fabio Quartararo.
"Fabio menyelesaikan balapan dengan fantastis," kata Valentino Rossi dilansir Juara.net dari GPOne.
"Dia memang sangat kuat sedari pekan kemarin," sambung pembalap yang pada MotoGP 2021 berseragam Yamaha Petronas SRT.
Terlepas dari komentar soal pendepaknya dari kursi Yamaha, tampil buruk pada MotoGP Doha 2021 sepertinya tidak membuat Rossi putus asa.
Rossi optimistis motornya semakin menunjukan performa yang baik.
"Saya menemukan sesuatu hal yang lebih baik," terang Rossi.
"Meski saya tidak bisa mendapatkan poin dan itu menjadi balapan yang berat, kami berhasil mengetahui bahwa cengkeraman pada ban belakang untuk tipe ban soft sudah semakin baik."
"Saya lebih cepat daripada pekan kemarin. Tetapi, itu masih kurang cepat," tandasnya.
Baca Juga: Rebut Motor Pembalap Muda, Valentino Rossi Mending Minggat dari MotoGP
Selanjutnya, Rossi dan kawan-kawan bakal bertolak ke Eropa untuk melanjutkan seri balapan MotoGP 2021.
Angin segar berembus bagi Rossi mengingat kembalinya MotoGP ke Eropa bakal dibuka di sirkuit favoritnya, Portimao.
Menariknya, Rossi tidak mau terlalu senang dengan hal tersebut.
"Di sana ada trek yang saya sukai, tetapi balapan itu tetap sulit untuk diprediksi," kata Rossi.
"Dalam teori, seharusnya itu menjadi lebih baik. Tetapi, di atas itu saya berharap kita dapat melihat balapan normal yang mana COVID-19 tak mampu membuat balapan dibatalkan atau malah memaksa kami membalap di sirkuit yang sama dua kali," imbuhnya.
Sebagai tambahan informasi, pembalap Petronas Yamaha SRT lainnya, Franco Morbidelli, finis empat tempat lebih baik ketimbang Rossi pada MotoGP Doha 2021, yakni di tempat ke-12.
Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Doha 2021 - Ducati Gila-gilaan, Debutan Rebut Pole Position
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | GPOne.com |
Komentar