Dongkol dengan tuduhan tersebut, Conor McGregor sempat membuka peluang untuk mencari lawan menggantikan Dustin Poirier.
Berada di tengah-tengah konflik antara kedua petarung dan melihat emosi Conor McGregor mulai tidak terkontrol, pihak UFC muncul dengan pengumuman yang mengejutkan.
UFC resmi mengumumkan bahwa trilogi Conor McGregor vs Dustin Poirier bakal terjadi di seri UFC 264 pada 10 Juli.
Cukup khawatir dengan kondisi tersebut, Presiden UFC, Dana White, bahkan mengatakan trilogi tersebut bisa saja batal terjadi.
Dana White juga membantah bahwa konflik tersebut sengaja dimunculkan demi mempromosikan trilogi McGregor vs Poirier.
White mengatakan ketegangan antara McGregor dan Poirier tersebut benar-benar terjadi.
"Oh ya, ada banyak kemungkinan duel itu gagal terjadi," kata Dana White kepada TSN yang dilansir Juara.net dari MMA News.
"Saya melihat beberapa teori konspirasi yang menyebut bahwa konflik tersebut muncul demi mempromosikan trilogi."
Baca Juga: Mengenal Pria Berusia 47 Tahun yang Disebut Bisa Bikin Conor McGregor Pingsan
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | MMA News, TSN |
Komentar