“Tetapi dia memilih lawan-lawan yang seperti itu. Ben Askren seorang kompetitor, Olimpian, tetapi dia pegulat.”
“Ben Askren tidak pernah dikenal sebagai striker yang bagus.”
“Ada alasannya mengapa Jake Paul memilih dia sebagai lawan,” pungkas mantan juara kelas menengah UFC ini.
Chris Weidman sendiri akan segera bertarung di UFC 261 melawan Uriah Hall pada akhir pekan ini.
Jika mampu memenangi duel tersebut, Weidman akan berkesempatan naik ke ranking 10 besar.
Dengan begitu, peluang jagoan penantang ranking 11 ini untuk berduel melawan petarung impiannya, Israel Adesanya, akan terbuka.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Juara.net, MMA Fighting |
Komentar