Latar belakang asal Zhang Weili serta komentar yang diucapkan Rose Namajunas diduga menjadi pemicu penonton mencemooh jagoan China itu.
Perlakuan tersebut juga diterima oleh Beneil Dariush saat menghadapi Tony Ferguson, yang dikenal memang memiliki banyak penggemar di Amerika.
Namun, berbeda dari Zhang Weili yang memperoleh hasil kekalahan, Beneil Dariush mampu mengatasi hal tersebut dan berhasil keluar sebagai pemenang.
Kemenangan yang diraih Beneil Dariush atas Tony Ferguson menempatkannya di peringkat ke-3 klasemen penantang kelas ringan UFC.
Melalui hasil itu juga, Beneil Dariush berpeluang mendapatkan kesempatan untuk laga perebutan sabuk juara menghadapi raja baru kelas ringan UFC, Charles Oliveira.
Baca Juga: Kehilangan Titelnya di UFC 261, Zhang Weili Salahkan Penonton
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | middleeasy.com |
Komentar