“Semua persyaratan dijabarkan dalam klausul pertandingan ulang lama yang kami miliki di kesepakatan awal.”
“Sangat sedikit pekerjaan yang harus dilakukan, hampir tidak ada. Itu adalah dokumen dua halaman," pungkas promotor berusia 89 tahun tersebut.
Bertajuk duel trilogi, itu artinya Tyson Fury dan Deontay Wilder sebelumnya sudah pernah bertarung sebanyak dua kali.
Duel pertama mereka yang berlangsung pada 1 Desember 2018 berakhir dengan hasil imbang.
Pada duel kedua dengan tajuk perebutan titel WBC dan The Ring, Fury berhasii membuat KO Deontay Wilder sampai membuat gendang telinganya pecah.
Menyambut duel trilogi yang akan dihadapi kliennya ke depan, Bob Arum sangat optimistis jika Tyson Fury bisa menang lagi atas Deontay Wilder.
Dengan begitu, jalannya menuju Anthony Joshua tidak akan terhalangl lagi.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com, bjpenn.com |
Komentar