"Maksud saya, ini sebuah tantangan ketika Anda memutuskan untuk berubah. Ini tantangan yang ada di benak Anda, di tubuh Anda, dan tantangan untuk tim Anda."
"Itulah kenapa saya berganti dan memilih bertarung di kategori yang berbeda," pungkas Anderson Silva.
Masa depan Jon Jones sendiri di kelas berat UFC kini semakin dibuat menggantung.
Usai gagal bertemu dengan Francis Ngannou, Jon Jones juga menolak penawaran bertarung menghadapi Stipe Miocic terlebih dahulu.
Alhasil, Jones kini sedang dalam posisi menganggur yang entah sampai kapan akan aktif kembali bertarung di UFC.
Sementara itu, Anderson Silva yang pada tahun lalu memutuskan berhenti di dunia MMA terutama UFC mulai beralih ke olahraga tinju.
Anderson Silva dijadwalkan akan bertarung melawan Julio Cesar Chavez Jr. pada 19 Juni 2021.
Baca Juga: Jon Jones Asyik-asyik Saja Jadi Pengangguran setelah Dicuekin UFC
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | essentiallysports.com |
Komentar