Dilansir Juara.net dari Sport Express, Ismagulov selalu memberikan cokelat kepada lawan-lawannya.
Cokelat ini tentunya bukan bentuk dari jampi-jampi atau malah sogokan.
Pasalnya Ismagulov memberikan cokelat tersebut tiap selesai bertarung.
Tradisi unik memberikan cokelat kepada lawan ini sudah dilakoni Ismagulov sejak debutnya di UFC.
"Saya memberi dia (Alex Gorgees) sebuah topi dan cokelat," ungkap Ismagulov mengenang debutnya di UFC.
"Itu adalah pertarungan pertama saya di UFC," sambungnya.
Soal alasan dari tradisi yang ia lakukan, Ismagulov mengaku hanya ingin menunjukkan keramahan dari orang Kazakstan.
"Saya ingin menunjukkan keramahan dari orang Kazakstan," tuturnya.
Baca Juga: Pecundang UFC Vegas 27 Dirisak, Khabib dkk. Bakal Keroyok Jake Paul
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | sport-express.ru |
Komentar