Pasalnya, petinju gacoan Mike Tyson ini punya gaya bertarung menghibur yang pasti digemari penggila UFC.
Menilik dari bobot tubuhnya yang seberat 61 kg, Loma bisa menjajal kelas bulu UFC.
Di kelas bulu, Loma bakal berhadapan dengan jagoan-jagoan sangar seperti Max Holloway, Brian Ortega, hingga juara saat ini, Alexander Volkanovski.
Selain di kelas bulu, Lomachenko juga bisa mencoba kelas ringan UFC, yang notabene tempat Khabib Nurmagomedov mendominasi dulu.
Di sana Loma bakal mendapati nama-nama yang lebih beken lagi, seperti Conor McGregor, Dustin Poirier, Tony Ferguson, hingga juara baru, Charles Oliveira.
Terlepas dari hal itu, Loma adalah monster tinju sangar yang memiliki rekor 14 kali menang dan dua kali kalah.
Namun, Vasyl Lomachenko baru saja kehilangan tiga gelar tinju bergengsi yaitu sabuk WBA, WBO, dan The Ring setelah kalah dari Teofimo Lopez pada bulan Oktober lalu.
Selanjutnya, ia bakal bertarung melawan petinju Jepang, Masayoshi Nakatani, pada bulan Juni mendatang.
Baca Juga: Petinju Binatang Favorit Mike Tyson Segera Tonjok Lawannya di Ring Tinju
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : |
Komentar