Membahas jalannya MotoGP Italia 2021, Valentino Rossi mengaku sempat kehilangan banyak waktu di tikungan pertama.
Meski begitu, Valentino Rossi berhasil mempertahankan kecepatannya dan mampu menyalip satu per satu rival di depan.
"Saya kehilangan sedikit waktu pada belokan pertama karena adanya kontak," cerita Valentino Rossi dilansir Juara.net dari laman Petronas Yamaha SRT.
"Tetapi setelah itu, kecepatan saya menjadi baik."
"Saya mampu menyalip beberapa pembalap dan masuk dalam top 10," sambungnya.
Pada akhirnya, Valentino Rossi menganggap performanya di MotoGP Italia 2021 kurang fantastis akan tetapi tetap bersyukur dengan poin yang didapatkan.
"Ini memang tidak fantastis, tetapi setidaknya kami mendapatkan poin," imbuhnya.
Selain balapan MotoGP Italia 2021, Valentino Rossi juga membahas insiden pembalap Moto3 yang meninggal dunia, Jason Dupasquier.
Baca Juga: Mirip Marco Simoncelli, Pembalap Moto3 Meninggal Dunia setelah Kecelakaan Mengerikan
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | sepangracingteam.com |
Komentar