Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Catalunya 2021 - Marc Marquez Sebut Honda Motor Pemenang yang Sulit

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Sabtu, 5 Juni 2021 | 10:00 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada balapan MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, Minggu (30/5/2021).
MOTOGP.COM
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada balapan MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, Minggu (30/5/2021).

"Saya pikir sekarang lebih kurang berada di level yang sama. Ini motor yang sulit, kami memiliki beberapa titik lemah tetapi potensinya saya yakini ada di sana," kata Marc Marquez dikutip Juara.net dari Crash.

"Faktanya bahwa tahun lalu saya tidak berada di lintasan. Cal Crutchlow berlomba namun merasakan hal yang sama kendati level motornya sangat bagus."

"Jadi, mungkin kami kalah satu tahun di sana untuk melanjutkan pengembangan dan mempertahankan level yang sama dengan lawan kami."

"Namun, Honda bekerja dengan sangat keras untuk mengembangkannya, untuk mencoba dan memberi pembalap sebuah motor yang bagus, motor yang lebih baik dan mudah dikendarai," jelas Marc Marquez.

Juara dunia delapan kali ini juga membahas tingkat kebugarannya yang berubah dari hari ke hari saat membalap lagi serta tidak sepenuhnya memahami paket yang ditaruh pada motornya.

"Sejak saya kembali, hal itu sudah terjadi dan sulit untuk memahami apa yang terjadi di trek serta motor," lanjut Marc Marquez.

"Maksud saya, saya mulai dengan sedikit pengaturan atau dengan item baru yang dibawa Honda dan semua pembalap tahun lalu."

Baca Juga: MotoGP Catalunya 2021 - Alasan Sederhana yang Bikin Valentino Rossi Ngacir


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Crash.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X