Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dalang Kerusuhan Khabib-McGregor Sentil Duel Eks Raja UFC vs Petinju Abal-abal

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 5 Juni 2021 | 15:15 WIB
Dillon Danis, jagoan MMA yang kerap disebut sebagai dalang kerusuhan Khabib Nurmagomedov vs Conor McGregor di UFC 229 silam.
Instagram / dillondanis
Dillon Danis, jagoan MMA yang kerap disebut sebagai dalang kerusuhan Khabib Nurmagomedov vs Conor McGregor di UFC 229 silam.

Seperti biasa, Dillon Danis melakukan cibiran melalui media sosialnya.

Mengomentari video staredown atau sesi saling tatap antara Tyron Woodley dengan Jake Paul, sang dalang kerusuhan Khabib Nurmagomedov vs Conor McGregor memberikan sebuah sarkasme.

"'Anda kalah empat pertarungan saat umur Anda 40 tahun'," ketik Dillon Danis.

"Kalimat tersebut terucap dari pria yang memilih untuk berduel dengan pria berusia 40 tahun yang kalah empat pertarungan beruntun," sambungnya.

Danis yang menjelek-jelekkan Jake Paul agaknya bukanlah hal yang jarang terjadi.

Sejatinya Danis sudah berkali-kali ingin berduel dengan sang artis YouTube.

Akan tetapi, pertarungan mereka bagaikan angin lalu hingga akhirnya Paul mengumumkan duel melawan Woodley.

Tentu menarik menanti kiprah Danis di MMA selanjutnya.

Baca Juga: Dunia MMA Dipermalukan, Dalang Kerusuhan Khabib-McGregor Turun Tangan


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Twitter


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X