"Kali ini saya akan memastikannya," sergah Adesanya seperti dikutip Juara.net dari RT Sport.
"Dia akan melihat saya dan menyadari bahwa ini sudah berakhir. Inilah momennya."
"Dia seperti mantan pacar yang gila dan baru saja Anda putuskan," lanjut The Last Stylebender.
Baca Juga: Tidak Akan Ada Aksi Saling Jabat Tangan di Main Event UFC 263
"Dia tidak mau meninggalkan Anda, terus menguntit Anda, membaret mobil Anda, datang ke tempat kerja Anda, mengganggu Anda, mencoba mendapatkan perhatian Anda dengan segala cara."
"Setelah UFC 263, Vettori akhirnya akan menyadari masanya mengganggu saya sudah selesai," pungkas Adesanya.
Israel Adesanya masuk ke UFC 263 dengan kondisi baru mengalami kekalahan pertamanya dalam karier MMA profesional.
Di UFC 259 pada 6 Maret lalu, Adesanya kalah dari Jan Blachowicz dan gagal merebut sabuk juara kelas berat ringan.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | RT Sport |
Komentar