Selain menceritakan soal idolanya di MotoGP, Acosta juga sempat bercerita tentang perjalanannya menjadi seorang pembalap.
Acosta mengaku terjun ke olahraga ini berkat sang ayah.
Saat masih kecil, ia dibawa oleh ayahnya yang memang penggemar motor ke sebuah sekolah membalap.
"Ayah saya punya motor yang selalu ia kendarai bukan untuk balap-balapan pada hari Minggu," ceritanya.
"Suatu hari, saya menemaninya dan kami pergi ke sebuah sekolah membalap yang baru buka."
"Sekolah tersebut didirikan oleh Paco Marmol, yang juga pelatih fisik serta asisten saya sekarang."
"Pada saat itu, saya membalap dengan penuh rasa penasaran. Hingga akhirnya saya mendapatkan motor untuk pertama kalinya," tutup sang bocah ajaib pembuat geger MotoGP 2021.
Baca Juga: Pembalap MotoGP Bocorkan Keangkeran Kelas Moto2 bagi Si Bocah Ajaib
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar