Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Keseringan Terjatuh di MotoGP 2021, Marc Marquez Terlalu Banyak Mikir

By Fiqri Al Awe - Senin, 14 Juni 2021 | 06:00 WIB
Pembalap MotoGP dari tim Repsol Honda, Marc Marquez.
TWITTER.COM/HRC_MOTOGP
Pembalap MotoGP dari tim Repsol Honda, Marc Marquez.

Dilansir Juara.net dari Tuttomotoriweb, Alessandro Delbianco melihat sosok Marc Marquez sebagai pembalap yang memang tipikal senang terjatuh.

Tentu hal ini bukanlah suatu hal yang buruk bagi Marc Marquez.

Pasalnya, hal itu justru menunjukkan Marc Marquez adalah pembalap MotoGP yang tak takut apa pun.

"Marc Marquez hidup dengan penuh berkah," kata Delbianco.

"Dia banyak sekali terjatuh, tetapi itu adalah hal yang cocok untuknya."

"Karena dia memang tidak takut apa-apa," sambung pembalap yang pernah membalap di MotoGP dan WSBK tersebut.

Selanjutnya, Delbianco merasa jika hasil sering terjatuh akhir-akhir ini didapatkan Marc Marquez karena terlalu banyak berpikir saja.

"Sekarang saya tidak akan bilang bahwa lengannya sudah sembuh karena memang dia masih sering terjatuh," ujar Delbianco.

Baca Juga: Berpotensi Setara Marc Marquez dan Brad Binder, Raja Catalunya 2021 Menolak


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : tuttomotoriweb.it


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X