Melalui wawancara bersama Helen Yee, Dan Ige menyatakan kekayaan yang dimiliki Conor McGregor menjadi titik lemah petarung asal Irlandia tersebut.
Menurut Ige, McGregor tampak kehilangan rasa lapar akan kemenangan dan malah terjebak di zona nyaman kekayaannya.
Oleh sebab itu, Dan Ige lebih memilih menjagokan Dustin Poirier sebagai pemenang lagi di UFC 264.
"Saya harus mengatakan memilih Poirer karena tak ingin meremehkan Conor, tetapi maksud saya, orang itu sudah terlalu kaya dan dia seperti tidak perlu lagi bertarung," kata Dan Ige dikutip Juara.net dari MMANews.
"Saya merasa seperti dia telanjur nyaman dengan hal tersebut. Jadi Anda tahu, seorang petarung yang terlalu nyaman tidak selalu menjadi petarung terbaik."
Ige menambahkan bahwa saat ini McGregor telah mencapai semua hal yang ingin diperoleh banyak orang dalam olahraga MMA sedangkan Poirier masih memiliki rasa lapar yang membuatnya lebih berbahaya di oktagon.
"Saya merasa Poirier masih menunjukkan rasa laparnya dan saya pikir dia akan menampilkan hal itu lagi di laga trilogi," pungkas Dan Ige.
Baca Juga: Tak Perlu BJJ, Charles Oliveira Bakal Kalahkan McGregor dan Poirier Lewat Cara Ini
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | MMA News |
Komentar