Mantan juara kelas ringan UFC itu bahkan dengan gagah berani menantang O'Malley berduel.
"O'Malley baru saja menang dan dia menang secara dominan," tutur Frankie Edgar dilansir Juara.net dari Middle Easy.
"Saya melihat dia bisa menjadi lawan saya selanjutnya."
"Mungkin duel tersebut bakal terjadi di pengujung tahun mendatang."
"Ada banyak sekali petarung yang akan tampil nanti."
"Jadi, jika ia kosong dan saya juga kosong, maka pertarungan itu kemudian layak digelar," tutupnya.
Meski begitu, agaknya tantangan Edgar kepada sang bintang baru UFC tidak akan berbalas.
Usai UFC 264, O'Malley sudah menegaskan siapa lawan yang selanjutnya ingin ia hajar.
Baca Juga: Hasil UFC 264 - Mengerikan, Bintang Baru Sajikan Siksa Oktagon yang Sesungguhnya
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | middleeasy.com |
Komentar