"Saya sedikit kecewa karena dia menjatuhkan saya ke lantai," kata Makhachev seperti dikutip Juara.net dari Sport Express.
"Dia bisa menangkap dua kaki saya dan melakukan takedown."
"Saya terus menekan dia, mencoba membuatnya lelah, tetapi dia tetap berhasil mendapatkan dua kaki saya."
"Saya mencoba menguncinya, tetapi dia melepaskan diri karena jiu-jitsu-nya bagus."
"Saya kecewa. Semua rekan gulat saya juga akan kecewa."
"Saya punya banyak saudara pegulat yang akan berlaga di Olimpiade nanti. Saya bertarung melawan mereka setiap saat, jadi mereka akan kecewa."
"Khabib juga bilang kepada saya: 'Kamu terlalu rileks saat dia menyerang dua kaki'," pungkas Makhachev.
Kendati demikian, hasil kemenangan ke-8 secara beruntun tetap dibawa pulang oleh Makhachev.
UFC sekarang mau tidak mau harus mulai mempersiapkan Islam Makhachev bertemu lawan-lawan elite di kelas ringan UFC.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sport Express |
Komentar