Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Garrett Gerloff Bertahan, Petronas Pusing Cari Pengganti Valentino Rossi

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Sabtu, 24 Juli 2021 | 09:00 WIB
Kesempatan Garrett Gerloff untuk tampil di MotoGP 2022 terbuka lebar.
Sepang Racing Team
Kesempatan Garrett Gerloff untuk tampil di MotoGP 2022 terbuka lebar.

Jika Petronas SRT benar-benar memiliki ketertarikan nyata, sudah sejak awal tim satelit Yamaha ini menyelesaikan kesepakatan dengan Garrett Gerloff.

Selain Gerloff, tim Petronas SRT Yamaha juga mendapatkan penolakan lain dari pembalap WorldSBK, yakni Toprak Razgatloglu yang resmi memutuskan untuk bertahan di SBK.

Razlan Razali selaku bos Petronas SRT langsung mengganti fokusnya untuk merekrut pembalap-pembalap muda dengan dua nama yang muncul, yakni Xavi Vierge dan Raul Fernandez.

Namun, kedua opsi tersebut juga menemui kendala dengan penampilan Xavi Vierge yang tidak terlalu menggembirakan pada paruh pertama balapan Moto2 2021.

Sementara itu untuk Raul Fernandez, Petronas SRT Yamaha tidak mau membayar harga yang cukup tinggi untuk merekrut pembalap berusia 20 tahun dari tim KTM Ajo.

Situasi semakin diperburuk dengan kemungkinan Franco Morbidelli akan pindah ke tim pabrikan Monster Energy Yamaha untuk menggantikan posisi Maverick Vinales yang hengkang pada akhir musim ini.

Jika Valentino Rossi benar-benar memutuskan untuk pensiun pada tahun ini, Petronas SRT Yamaha harus segera mencari pengganti The Doctor dan Franco Morbidelli.

Baca Juga: Manajer Petronas Yamaha SRT Bikin Klaim Menarik soal Valentino Rossi


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : GPOne.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X