Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bibit Penderitaan Maverick Vinales Sudah Tertanam Satu Setengah Tahun Lalu

By Reinaldo Suryo Negoro - Minggu, 1 Agustus 2021 | 09:00 WIB
Yamaha masih mencari sosok pengganti Maverick Vinales di tim pabrikan.
MotoGP
Yamaha masih mencari sosok pengganti Maverick Vinales di tim pabrikan.

Kejadian yang dimaksud Michele Pirro ini adalah saat Maverick Vinales memperbarui kontrak dengan Yamaha.

Pembalap 35 tahun berkata bahwa saat itu Vinales seharusnya menolak perpanjangan kontrak dan bergabung dengan Ducati.

“Situasi Vinales tidak dapat dipahami," kata Michele Pirro seperti dilansir Juara.net dari Motosan.es.

"Tetapi, seseorang yang memenangi balapan pertama seperti yang dia lakukan dan melakukan balapan terakhir seperti yang dia perlihatkan itu sulit terjadi."

"Kesalahan yang dia buat adalah bahwa satu setengah tahun yang lalu dia memperbarui kontraknya dengan Yamaha ketika dia bisa datang ke Ducati," pungkas pembalap asal Italia itu.

Jika ditarik ke belakang, perpanjangan kontrak Maverick Vinales dan Yamaha ini terjadi usai gelaran MotoGP 2019.

Pada helatan tahun itu, pembalap nomor 12 sukses mengakhiri musim di posisi ke-3 dengan koleksi 211 poin.

Baca Juga: Siksaan Fabio Quartararo Bikin Maverick Vinales Minggat dari Yamaha

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Motosan.es


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X