"Kami (Gane dan Ngannou) lahir dari sasana yang sama, MMA Factory."
"Dua jagoan dari MMA Factory bertarung dalam unifikasi sabuk juara, itu akan gila," sambung Gane.
Meski begitu, Gane juga sadar jika pertarungan gila dengan Ngannou bisa sirna andai ia kalah pada UFC 265 mendatang.
Yang jelas, tujuan utama Gane pada UFC 265 adalah mengalahkan Derrick Lewis.
Agaknya ia tengah dalam situasi yang positif jelang duel tersebut.
"Saya merasa sangat baik dan sangat percaya diri," ungkapnya.
"Kami siap bertarung di Toyota Center di depan para fans," imbuh Gane.
Baca Juga: UFC 265 - Hanya Rebutan Sabuk KW, Bentrokan Dua Monster Kelas Berat Punya Makna Besar
View this post on Instagram
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | juara.net |
Komentar