"Dahsyat! Saya suka rekor ini! Saya akan bertarung untuk gelar kelas welter dan saya bakal meledakkan (mengalahkan) Kamaru Usman juga."
"Itu akan jadi KO tercepat dalam laga perebutan sabuk juara UFC (13 detik)."
"Knockdown terbanyak di laga perebutan titel juara UFC (5) kemudian kemenangan KO lainnya dalam laga perebutan titel yang baru."
"Tiga laga perebutan titel juara, 3 kemenangan KO, dan 3 rekor baru. Itu ada di sana!," tulis McGregor dikutip Juara.net dari BJPenn.
Ternyata klaim tersebut mendapatkan respons yang tak cukup baik dari Kamaru Usman.
Sebelum sesumbar dengan omong kosong untuk menjadi juara kelas welter UFC, Kamaru Usman menyuruh Conor McGregor untuk diam.
Pasalnya jika McGregor tetap sesumbar bakal menjadi juara kelas welter UFC, Usman bakal memanggil tiga jagoan yang pernah menaklukkan The Notorious, yakni Dustin Poirier, Khabib Nurmagomedov, dan Nate Diaz.
Spark who?? You must be talking about that pipe you’ve been smoking. Unlike you, if I’m gonna talk shit ill @ U. Now be quiet before I call Poirier or Khabib or Diaz to finish you again ???? #P4P ???????? https://t.co/2jSlVOkRXM
— KAMARU USMAN (@USMAN84kg) August 16, 2021
"Meledakkan siapa? Anda pasti sedang berbicara mengenai pipa rokok yang Anda pakai," kata Usman.
"Tidak seperti Anda, jika saya ingin mengatakan hal buruk kepada Anda. Sekarang diam sebelum saya memanggil Poirier atau Khabib atau Diaz untuk menghabisi Anda lagi," Usman menambahkan.
Baca Juga: Ada Kamaru Usman dan Raja Tinju Dunia, Jake Paul Ungkap Daftar Jagoan Buruannya
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | bjpenn.com, Twitter |
Komentar