Jake Paul berniat menghajar Dana White hingga tak sadarkan diri di sebuah klab di Las Vegas, Amerika Serikat.
"Saya rasa ini bakal berakhir dengan saya menghampirinya di sebuah klab di Las Vegas dan membuatnya tak sadarkan diri," kata Paul dikutip Juara.net dari MMANews.com.
Terlepas dengan pernyataan cukup berani tersebut, Paul memahami kenapa White selalu memberikan respons negatif terhadap dirinya.
Jake Paul lantas melanjutkan pernyataannya tersebut dengan menyindir sikap yang dilakukan Dana White terhadap Tyron Woodley yang menghadapinya di atas ring tinju.
"Dia mencoba mendiskreditkan apa yang saya lakukan," lanjut Paul.
"Di satu momen dia mencintai Woodley dan White mengatakan dia merupakan petarung terbaik yang pernah ada di kelas welter UFC."
"Tetapi, 12 bulan kemudian, dia mengatakan dia petarung buruk, Jake Paul bertarung melawannya dan bla, bla, bla."
"Jadi dia berupaya untuk mendiskreditkan apa pun yang akan saya lakukan. Itulah yang akan saya lakukan jika saya berada di posisinya. Dia seseorang yang pintar," pungkas Jake Paul.
Baca Juga: Masa Depan Tak Jelas, Stipe Miocic Bakal Minta Kejelasan ke UFC pada September
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | MMANews.com |
Komentar