"Apalagi ada dua trek lurus yang pada kelas MotoGP kecepatannya akan tinggi."
"Saat kita semua mengombinasikan semua faktor ini dalam setiap putarannya, itu artinya bakal ada tekanan pada bagian ban."
"Kami harus bisa membantu para pembalap dan tim untuk mendapatkan level tertingginya seperti biasa," imbuh Taramasso.
Selain itu, Taramasso juga cukup mencemaskan soal masalah cuaca.
Oleh karenanya, ia berharap cuaca pada MotoGP Aragon 2021 lebih baik ketimbang balapan tahun lalu.
"Tahun lalu di Aragon ada beberapa sesi yang ditunda karena temperatur trek yang terlalu dingin," ceritanya.
"Temperatur aspal saat itu berada di bawah 10 derajat celsius pada Jumat pagi (latihan bebas)."
"Maka dari itu, saya berharap kondisi tersebut akan lebih baik tahun ini."
Baca Juga: Indonesia Dibawa-bawa, Toprak Razgatlioglu Gagal Jadi Jagoan MotoGP 2022
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | GPOne Italia |
Komentar