Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Resmi Naik ke Moto2 Tahun Depan, Begini Respons Pedro Acosta

By Fiqri Al Awe - Rabu, 8 September 2021 | 06:00 WIB
Pembalap kelas Moto3 yang tampil luar biasa di musim MotoGP 2021, Pedro Acosta.
MotoGP.com
Pembalap kelas Moto3 yang tampil luar biasa di musim MotoGP 2021, Pedro Acosta.

Di Red Bull KTM Ajo, Pedro Acosta diproyeksikan sebagai pengganti duo Remy Gardner dan Raul Fernandez, yang mulai musim depan bakal bertarung di kelas MotoGP.

Hijrah ke Moto2, Pedro Acosta tentu merasa sangat senang.

Sadar masih bisa belajar dan mencari pencapaian yang lebih baik di Moto3, Pedro Acosta mengaku harus mengambil kesempatan hijrah ke Moto2.

"Naik ke Moto2 adalah tujuan saya karena saya pikir itu adalah langkah yang harus diambil," ujar Pedro Acosta.

"Tentu saja, selalu ada kesempatan belajar dan saya masih bisa melakukan banyak hal di Moto3."

"Namun, saat itu sudah bicara soal detail dan pengembangan, maka saya rasa ini adalah langkah yang tepat," sambungnya.

Selain itu, Pedro Acosta juga membeberkan rasa senangnya bertahan di tim Red Bull KTM Ajo.

"Bertahan dengan tim Red Bull KTM Ajo adalah keuntungan besar," katanya.

Baca Juga: Pilih Moto2 atau Moto3? Bocah Ajaib Pedro Acosta Berikan Tanggapannya


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Motosan.es


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X