"Saya akan maju ke depan, saya akan menyasar wajah Gaethje, saya akan menjadi sorotan utama di oktagon."
"Saya siap untuk duel penuh kekerasan, saya siap untuk duel pertumpahan darah, dan saya siap beraksi untuk memberi para penggemar di rumah pertunjukan fenomenal."
"Jadi, Gaethje harus mengemasi makan siang, muncul, makan yang banyak karena kami punya beberapa pekerjaan yang harus dilakukan," pungkas eks juara Bellator.
Selain itu, duel Michael Chandler dan Justin Gaethje bisa jadi merupakan duel yang mungkin saja akan menentukan perebutan titel kelas ringan mendatang.
Gaethje saat ini merupakan petarung yang duduk di posisi kedua, sedangkan Chandler di posisi keempat dalam daftar penantang kelas ringan UFC.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar