Jagoan berjulukan The Phenom ini langsung menantang Jake Paul untuk berduel dengan pemenang akan mendapatkan bayaran sebesar 30 juta dola AS (setara Rp428 miliar).
Selain Jake Paul, Vitor Belfort juga sedang mencari lawan lain dan nama raja tinju dunia, Canelo Alvarez serta Tyson Fury, masuk dalam incaran sang mantan juara kelas berat ringan UFC tersebut.
"Saya melawan siapa pun, setiap divisi dan dengan kehormatan saya bertarung melawan semuanya," kata Belfort dikutip Juara.net dari MMANews.com.
"Heath Herring, tidak ada satu pun yang ingin melawan Heath Herring. Dia dulu merupakan jagoan paling menyeramkan di Pride dan saya melawannya."
"Saya mengatakan lipat gandakan uang dan saya akan melawannya. Saya bertarung dengannya, mengalahkannya, dan ketika itu saya seperti petarung kelas berat ringan sementara dia di kelas berat."
"Jadi, saya siap. Bawa Tyson Fury dan saya akan melawannya di atas 90 kg."
"Bawa Canelo Alvarez, saya akan melawannya di bawah 90 kg. Mari kita bertemu di sana dan bawa pertarungan legendaris ini ke penggemar yang sangat mengimpikannya," pungkas Vitor Belfort.
Baru merasakan menang dua kali sebagai petinju profesional dan satu kemenangan diperoleh melawan petinju berusia 58 tahun, tentu Belfort terasa seperti sedang halu.
Baca Juga: Bikin Keok Petarung Legendaris, Vitor Belfort Pede Tantang Raja Monster Tinju
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | MMANews.com |
Komentar