Fabio Quartararo merasa yakin kehadiran Andrea Dovizioso bisa membantunya untuk mendapatkan pengetahuan mengenai rahasia yang dimiliki Ducati sehingga bisa tampil luar biasa sejauh ini.
Pasalnya, Dovizioso sendiri menghabiskan waktunya berkarier bersama tim pabrikan asal Italia itu selama 8 tahun.
Delapan tahun membalap bersama Ducati, Andrea Dovizioso tentu mengetahui jelas mengenai kelebihan, kekurangan, dan rahasia motor Desmosedici di MotoGP.
"Dovi adalah pembalap yang saya sangat sukai, bahkan di level pribadi," kata Fabio Quartararo dikutip Juara.net dari Tuttomotoriweb.it.
"Dia telah mengumpulkan banyak pengalaman dengan Ducati dan saya harap dia akan menyampaikan segala informasi dan rahasia yang diperlukan."
"Desmosedici benar-benar berbeda dari Yamaha, jadi saya harap kami dapat mempertahankan sasis yang sama, tetapi memiliki mesin mereka!"
Berbicara mengenai tes MotoGP, pada hari Rabu (22/9/2021), Quartararo mendapatkan kesempatan untuk menjajal purwarupa baru yang sedang dikembangkan Yamaha untuk persiapan balapan musim depan.
Dampak pertama yang dirasakan Quartararo, meskipun masih terlalu dini, dia merasa mendapatkan respons yang cukup positif untuk performa motor baru Yamaha.
Baca Juga: Libas Tes MotoGP Misano Hari Pertama, Begini Respons Andrea Dovizioso
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | tuttomotoriweb.it |
Komentar