Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sohib Khabib Tak Habis Pikir Petarung UFC Vegas 38 Ini Pilih Bunuh Diri Ketimbang Kejar Sabuk

By Reinaldo Suryo Negoro - Kamis, 7 Oktober 2021 | 09:00 WIB
Petarung UFC, Daniel Cormier tengah menceritakan apa yang ia alami pada UFC 252 (16/8/2020).
instagram.com/ufc
Petarung UFC, Daniel Cormier tengah menceritakan apa yang ia alami pada UFC 252 (16/8/2020).

"Mengapa Anda tidak naik saja? Tidak ada peringkat di kelas bulu. Tidak ada seorang pun di divisi itu."

"Jika Aspen Ladd naik ke kelas bulu sebagai peringkat nomor 3 di dunia di kelas bantam, dia mungkin segera mendapatkan pertarungan memperebutkan titel."

"Jadi, saya tidak mengerti mengapa dia terus menerus membunuh dirinya sendiri demi menyesuaikan berat badan ketika bisa naik dan melawan orang yang sama."

"Dengar, kita tidak punya siapa-siapa kecuali Amanda Nunes di kelas bulu."

"Hanya Amanda, tidak ada peringkat, Anda benar-benar hanya perlu naik kelas," pungkas eks juara dua divisi itu.

Seperti yang dikatakan Daniel Cormier, kelas bulu perempuan UFC memang tidak memiliki ranking dan di divisi itu hanya Amanda Nunes.

Titel kelas bulu UFC sendiri terakhir coba direbut oleh Megan Anderson di UFC 259.

Akan tetapi, petarung Australia itu benar-benar bukan tandingan jagoan yang disebut ratu sejagat UFC lantaran habis dikunci dalam 2 menit saja.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X