"Jujur saja, saya merasa sudah menghancurkan pria ini (Costa)," tutur Adesanya dilansir Juara.net dari Sportskeeda.
"Saya merasa sudah menghancurkan orang itu dari segi mental."
"Saya merasa isi kepala orang itu tak seperti dulu lagi."
Bukan sadar baru-baru ini saja, Adesanya bahkan sudah merasakan perubahan mental Costa sejak pertarungan mereka di UFC 253.
"Saya sadar hal ini sejak di Fight Island (UFC 253)," ujar Adesanya.
"Semua orang yang berada di sekitar dia terlalu memanjakannya," imbuh The Last Stylebender.
Atas dasar hal tersebut, Adesanya merasa Costa bakal sulit kembali ke performa terbaiknya.
Padahal, Costa datang ke UFC sebagai jagoan undefeated atau tak pernah kalah yang tentunya punya mistis tersendiri.
Baca Juga: Kalahkan Monster 100 Kg UFC, Islam Makhachev Bisa Nyasar hingga Kelasnya Israel Adesanya
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar