"Waktu pertama kali bertarung dengan dia, saya menang angka," kata Alex Pereira.
"Di pertarungan kedua saya menang dengan KO."
"Orang bisa bilang Adesanya sekarang lebih unggul daripada saya karena sudah 20 kali bertarung di MMA sedangkan saya baru 4 kali."
"Tetapi, situasinya sama saja seperti dulu di Glory."
"Waktu itu dia juga memiliki jumlah pertarungan yang jauh lebih banyak daripada saya, tetapi dia kalah dari saya."
"Jadi, dalam posisi saat ini, saya akan siap kalau bertemu lagi dengan dia dan saya akan menang," pungkas petarung berusia 34 tahun.
Alex Pereira sendiri baru akan memulai petualangan untuk mengejar Israel Adesanya dalam gelaran yang dihelat di New York pada akhir pekan ini, UFC 268.
Petarung yang bakal menjadi lawan pertama Alex Pereira adalah jagoan asal Yunani, Andreas Michailidis.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Juara.net |
Komentar