Bukannya tidak mau memberikan, Alberto Puig memiliki alasan tersendiri tidak memberikan NSR500 kepada Valentino Rossi.
Alberto Puig berniat memuseumkan motor tersebut karena berarti penting untuk Honda sendiri.
"Tidak, tidak. Saya rasa dia menyukai motor berwarna kuning dua tak 500cc."
"Dia menyukai motor tersebut karena warna kuningnya dan karena memenangi kejuaraan dunia terakhir di kelas 500cc."
"Tetapi, motor itu sangat penting untuk Honda. Kami akan menyimpannya di museum," pungkas Alberto Puig.
Valentino Rossi akan melakoni balapan terakhirnya di MotoGP Valencia 2021 pada Minggu (14/11/2021) di Sirkuit Ricardo Tormo.
The Doctor akan memulai balapan dari posisi ke-10.
Baca Juga: Tak Ingin Susul Valentino Rossi, Aleix Espargaro Masih Ingin Balapan Lebih Lama Lagi
View this post on Instagram
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | tuttomotoriweb.it |
Komentar