Menjadi sebagai petarung MMA saat ini, Ciryl Gane bisa dikatakan sedikit memiliki kemampuan seorang petinju dan hal itu membuatnya ingin menjajal dunia olahraga yang berseberangan dengan bela diri campuran itu.
"Ketika saya memutuskan untuk mulai terjun ke MMA, itu seperti kondisi 50-50 dengan tinju."
"Saya melakukan beberapa latihan dengan orang-orang di sasana tinju dan saya mencoba sedikit latihan di MMA Factory," ucap Gane dikutip Juara.net dari Sportskeeda.com.
"Tetapi, saya memutuskan untuk memilih MMA Factory karena itu mudah. Itu karena sasananya dulu begitu dekat dengan rumah saya."
"Fernand Lopez adalah seorang teman dari ayah teman baik saya, jadi itulah kenapa saya memilih olahraga ini."
"Namun, kenapa tidak? Saya merasa nyaman dengan gaya bertarung tinju. Saya suka dengan sarung tinju yang besar dan melihat semuanya."
"Anda bisa bermain sedikit lebih lama. Untuk saya, Anda bisa bermain lebih lama dengan bertinju," ujar Ciry Gane.
Lantas, jika ingin pindah haluan ke dunia tinju, siapa lawan yang ingin dihadapi Ciryl Gane?
Baca Juga: Kendati Dibayar 1,4 Miliar Rupiah, Fernand Lopez Tak Sudi Latih Francis Ngannou Lagi
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | sportskeeda.com, Sherdog.com |
Komentar