"Itu adalah motor yang harus dikendarai dengan penuh respek," ujar pria bernama asli Luigi Dall'Igna itu dilansir Juara.net dari GPOne.
"Saya pikir saya tidak akan senang saat mengendarainya."
"Saya lebih senang menjadi turis dan menggunakan motor untuk berkeliling."
"Di sisi lain, saya pernah mencoba seri Panigale di trek."
"Saya tidak akan membeberkan kapan saya melakukannya karena saya malu," sambung Si Bos Ducati di MotoGP sambil tertawa.
Terlepas dari hal ini, MotoGP 2021 tetaplah indah bagi Dall'Igna.
Kendati gelar juara kategori pembalap tak berhasil mereka kantongi, faktanya hasil musim ini adalah pencapaian terbesar Dall'Igna selama ia bersama Ducati.
"Ini adalah musim yang luar biasa, sudah jelas yang terbaik selama saya bersama Ducati," tuturnya.
"Kami menorehkan banyak pencapaian yang bagus, khususnya pada balapan-balapan terakhir."
Baca Juga: Francesco Bagnaia Sebut 6 Pembalap Ini Penantang Kuat Juara Dunia MotoGP 2022
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | GPOne.com |
Komentar