Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Petarung Sangar UFC Ini Cuma Lawan Gampang di Hadapan Petinju Abal-abal

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Kamis, 23 Desember 2021 | 08:00 WIB
Laga tinju Jake Paul kontra Tyron Woodley, Minggu (19/12/2021) WIB.
TWITTER @SHOWTIMEBOXING
Laga tinju Jake Paul kontra Tyron Woodley, Minggu (19/12/2021) WIB.

Kedua petarung UFC yang ingin dihajar Jake Paul tersebut adalah Nate Diaz dan Jorge Masvidal.

Jake Paul bahkan membuat klaim cukup berani kalau dirinya bisa mengalahkan Jorge Masvidal dan Nate Diaz dengan mudah di atas ring tinju.

Klaim berani tersebut muncul karena Paul ingin membuktikan bahwa Diaz atau Masvidal akan mengalami kesulitan mengalahkannya.

Jake Paul beralasan bahwa pertarungan di atas ring tinju begitu berbeda dari seni bela diri campuran atau MMA.

"Itulah yang saya katakan, saya berani melawan salah satu dari orang-orang ini (Jorge Masvidal dan Nate Diaz)," ucap Jake Paul dilansir Juara.net dari Sportskeeda.com.

"Saya rasa mereka berpikir seperti itu dan tampak jelas bahwa masyarakat umum melihatnya dan mereka seperti berkata: 'Oh ya! Masvidal dan Diaz akan membunuh Jake Paul'."

"Orang-orang bodoh ini tidak paham bahwa tinju adalah olahraga yang berbeda dari MMA dan itu benar-benar pekerjaan yang mudah," ujarnya.

Lebih lanjut, Paul juga membuat nama Masvidal sebagai lelucon dengan menyebutnya sebagai petarung kalahan.

"Hei bro, ketika Anda mendapatkan banyak pukulan seperti itu, Kamaru Usman membuatnya (Masvidal) tertidur, rekor MMA-nya menjadi seperti 20-20 atau 30-30."

Baca Juga: Khabib Disarankan Tampung Eks Raja UFC yang Dipukul KO YouTuber


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X