Hal ini diketahui setelah Di Giannantonio meminta bantuan pada penggemarnya melalui media sosial jika menemukan atau melihat tiga motor tersebut di suatu tempat untuk segera menghubunginya.
Ketiga motor ini jelas penting untuknya karena sering digunakan berlatih motocross di sela-sela dirinya dalam menjalani kompetisi.
"Halo semuanya, garasi saya dalam kondisi terbuka," tulis Fabio Di Giannantonio pada Senin (27/12/2021) yang dilansir Juara.net dari Motosan.es.
"Jika Anda melihat helm atau motor saya di mana pun, barang-barang tersebut telah dicuri dari saya. Tolong, jika Anda menemukannya, beri tahu saya secepatnya."
Kerugian yang dialami Diggia akibat pembobolan ini bisa dikatakan tidak kecil.
Pasalnya, ketiga motor tersebut kerap digunakan Diggia untuk berlatih motocross demi mempersiapkan penampilannya di Grand Prix.
Salah satu motornya bahkan pernah dipakai Diggia untuk mengikuti kompetisi La 100 Km dei Campioni di MotoRanch milik Valentino Rossi di Tavullia, Italia, beberapa waktu yang lalu.
Baca Juga: Dulu Liar, Ducati Sekarang Ramah untuk Pembalap Debutan di MotoGP
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar