"Dia mengingatkan saya pada era dulu di mana petarung hanya ingin berkelahi setiap hari."
Nicksick mengungkapkan Strickland selalu meminta melakukan sparring dengan Ngannou.
"Dia melakukan sparring dengan siapa saja di sasana kami," lanjut Nicksick.
Baca Juga: Jagoan Psikopat UFC Siap Bunuh Jake Paul dengan Bayaran Rp71 Miliar
"Di setiap sesi, dia selalu meminta berlatih dengan Francis."
"Dia suka melakukan sparring dengan Francis karena katanya: 'Saya ingin merasakan hampir mati sedekat mungkin'."
"Sean bilang: 'Saya ingin merasakan ketakutan pada Tuhan setiap kali sparring dengan orang seperti Francis Ngannou'."
"Jadi ya, kami biarkan dia melakukan beberapa ronde dengan Francis."
Strickland sendiri mengakui bahwa melakukan sparring dengan Ngannou adalah sebuah pengalaman mencari mati.
"Semua orang bertanya bagaimana saya menghadapi Francis," tulisnya di Twitter.
"Intinya, sekali saja saya tersentuh, saya akan pergi ke dunia mimpi."
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | MMA Fighting |
Komentar